PANGKEP - Kepala Unit Pelaksa Tugas Daerah ( UPTD) Dinas Pendidikan Provinsi Sulsel untuk Kabupaten Pangkep Drs Djumain M.Pd, saat dihubungi Kamis (17/3/2022) di SMK 2 Pangkep mengucapkan terima kasih kepada Bupati Pangkep yang menghadiri langsung dalam acara Gebyar Hasil Ujian Kompetensi Keahlian (UKK)
"Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lologau menghadiri bersama Ketua TP PKK kabupaten Pangkep Nurlita Wulan Purnama, menyaksikan langsung Gebyar Hasil Uji Kompetensi Keahlian (UKK) di Lapangan Indoor SMK Negeri 2 Pangkep. Jl. Pendidikan Kel. Samalewa Kec. Bungoro. Kamis (17/03/2022)" ujarnya.
Menurutnya bahwa tujuan utama Gebyar UKK ini ialah untuk melihat dan mengukur hasil tingkat kompetensi siswa sesuai bidangnya.
Di sisi lain, gebyar hasil UKK ini akan menjadi tolak ukur untuk melihat hasil yang sudah di capai seluruh siswa kelas 12 pada keahlian Tata busana, Tata Kecantikan, Perhotelan dan Otomotif.
Baca juga:
Pengertian Blog, Struktur Umum dan Jenisnya
|
Sementara itu Kepala SMK Negeri 2 Pangkep M. Rusli bahwa pelaksanaan UKK sebelumnya adalah tahap akhir peserta didik kelas XII untuk menampilkan dan memberikan kompetensi terbaik mereka. Yang mana mereka diuji keahlian dan keterampilannya di bidang masing-masing dalam bentuk ujian praktik.
“Gebyar UKK ini menjadi unjuk kebolehan dan kompetensi peserta didik setelah 3 tahun menjalani pendidikan dan pelatihan, di bawah bimbingan guru-guru profesional, ” ungkapnya.
Selain itu, menurutnya bahwa pelaksanaan Gebyar UKK ini bertujuan untuk melihat hasil kompetensi peserta didik setelah mengikuti proses pembelajaran selama 3 (tiga) tahun. Serta sebagai bekal atau modal dalam menghadapi tantangan di dunia kerja sehingga berguna nantinya di masyarakat.
Bupati Pangkep MYL dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada siswa siswi kelas XII SMKN 2 Pangkep yang telah menampilkan skills yang di milikinya yang di dapat selama menempuh pendidikan.
" Alhamdulillah gebyar UKK ini sukses, semoga apa yang di dapat seluruh siswa yang sudah mengikuti UKK mendapatkan hasil yang terbaik dan nantinya bisa bersaing di dunia kerja dan pastinya menciptakan lapangan kerja." Harap Bupati muda ini.
Dengan tema " Berkarya dan Berprestasi Untuk Bangsa" Kegiatan di isi berbagai kegiatan di antaranya Pameran hasil UKK, Peragaan busana, Fashion show kecantikan dan pagelaran seni sanggar.
Kegiatan Gebyar Hasil UKK yang di laksanakan SMKN 2 Pangkep semakin ramai dengan turut hadirnya Ketua Penggerak PKK Nurlita Wulan Purnama bersama Kepala Cabang Dinas Wil. IX Drs. Jumaing M.Pd beserta jajaran.(Herman Djide)